Heboh!!! Angin Puting Beliung Robohkan 4 Rumah Warga Dan 3 Korban Luka-Luka
NGANJUK - Diterjang angin puting beliung, 4 rumah di Nganjuk, Jawa Timur, roboh rata dengan tanah. Tak sempat menyelamatkan diri, 3 orang penghuni rumah tertimpa reruntuhan.
Beruntung 2 orang hanya mengalami luka ringan, sementara satu orang terpaksa dilarikan ke rumah sakit akibat terluka di kepala.
Beginilah kondisi korban bencana angin puting beliung setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit. Bagian pelipis mata dan kepala korban terluka akibat tertimpa reruntuhan rumahnya yang roboh pasca diterjang angin puting beliung. Korban hendri purwanto warga desa lengkong lor kecamatan ngluyu boleh dipulangkan setelah mendapat perawatan.
Sementara korban lainya yaitu anak dan istri Hendri hanya mengalami luka ringan. Kejadian bermula saat angin puting beliung menerjang 2 rumah milik Hendri Purwanto dan 2 rumah milik Saripin warga desa Lengkong lor kecamatan Ngluyu pada Rabu petang. 4 rumah yang rata rata berbahan kayu roboh rata dengan tanah.
Tak hanya merobohkan rumah, reruntuhan atap juga menimpa semua perabotan rumah dan 2 unit sepeda motor hingga rusak. Selain itu, 3 orang pemilik rumah yang terdiri dari suami, istri dan anaknya menjadi korban reruntuhan hingga terluka. Beruntung anak dan istri korban berhasil dilindungi suaminya hinnga terluka di kepala dan terpaksa dilarikan ke rumah sakit.
Selain 4 rumah angin puting beliung juga merusakan beberapa atap rumah warga lainya.
Kini reruntuhan ke 4 rumah sudah di evakuasi oleh warga dengan dibantu oleh, TNI, Polri dan relawan. Sementara korban di ungsikan ke rumah saudaranya pasalnya masih mengalami trauma. (red_ )

Posting Komentar untuk "Heboh!!! Angin Puting Beliung Robohkan 4 Rumah Warga Dan 3 Korban Luka-Luka"