Banjir Surut Warga Di Ketapangkuning Mulai Terserang Penyakit Gatal Gatal
JOMBANG - Meski sudah surut dar banjir, kini warga Desa Ketapang Kuning Kecamatan Ngusikan Jombang, banyak mengeluhkkan alami penyakit gatal gatal pada kaki, dan pusing karena kurang tidur dikarenakan banjir yang merendam selama 4 hari.
Nampak genangan air sudah mulai surut yang mengenangi jalan serta permukiman warga, di perkampungan desa tersebut. Nampak sebagian aktivitas warga mulai terlihat, ada yang bersih bersih rumah akibat terdampak banjir, dimana selama 4 hari tergenang air sekarang berangsur surut dan di bersihkan. Banjir ini berangsur surut warga masyarakat keluhkan sakit gatal gatal, pusing karena kurang tidur akibat banjir.
Posko kesehatan di buka puskemas ngusikan di balai desa dan warga banyak yang berobat hampir ratusan yang mengeluhkan gatal gatal dan pusing. Butani salah satu warga yang merasakan gatal-gatal dan pusing akibat kebajiran ini dan berobat ke posko kesehatan yang di adakan di Desa Ketapang Kuning.
Kepala puskemas Ngusikan dr. Binti Sukartini mengatakan buka layanan posko kesehatan mulai hari Sabtu, keluhan warga masyarakat yang berobat rata-rata sama pusing dan gatal-gatal karena kakinya terendam air waktu banjir. Kuning ini sudah berangsur surut, dan warga mulai beraktivitas membersihkan rumah masing-masing. (red_ )
Posting Komentar untuk "Banjir Surut Warga Di Ketapangkuning Mulai Terserang Penyakit Gatal Gatal "