PELAJAR TEWAS TENGGELAM SAAT MEMANCING DIBEKAS GALIAN PROYEK
NGANJUK - Memancing dan mandi di bekas galian poyek, seorang pelajar di Nganjuk, Jawa Timur. Tewas tenggelam. Teman-temanya pun tak mampu menolong pasalnya korban tidak bisa berenang.
Upaya pencarian korban oleh petugas dari BPBD pun akhirnya membuahkan hasil setelah melakukan penyelaman selama kurang lebih 4 jam.
Di bekas galian tanah proyek di desa Ngumpul kecamatan Bagor inilah Wahyu, 16 tahun, warga desa Ngumpul dilaporkan tenggelam.
Petugas yang berupaya melakukan pencarian akhirnya berhasil menemukan korban setelah melakukan penyelaman selama 4 jam.
Kronologi berawal saat korban bersama 10 temanya mengisi liburan awal puasa dengan memancing di bekas galian tanah untuk proyek pembangunan jalan.
Diduga akan mengambil ikan yang menyangkut di kailnya, korban pun tercebur kubangan sedalam 3 meter dan langsung tenggelam.
Karena takut, teman-temanya pun tak mampu berbuat banyak melihat korban tenggelam dan melaporkanya ke warga serta petugas.
Petugas dari BPBD Nganjuk yang melakukan pencarian, akhirnya berhasil menemukan korban setelah melakukan upaya penyelaman selama 4 jam.
Sementara Polisi yang datang ke tempat kejadian perkara akan menyelidiki dan melakukan pemeriksaan terhadap pemilik area galian terkait legalitas perijinan dan keamanan yang menyebabkan seorang warga tewas ini.
Akibat kejadian ini Polisi menghimbau kepada warga dan pengelola galian agar memasang rambu atau tanda larangan di area galian yang dinilai berbahaya agar kejadian serupa tak terulang kembali. (red_ )

Posting Komentar untuk "PELAJAR TEWAS TENGGELAM SAAT MEMANCING DIBEKAS GALIAN PROYEK"